Rasanya naik pesawat pertama kali(dengan Ethiopian airlines)

Rasanya naik pesawat pertama kali untuk orang yang mabuk kendaraan (Penerbangan jarak jauh pula dengan Ethiopian airlines ))

rasanya naik ethiopian airlines




Indonesia ke Afrika Selatan dengan Ethiopian airlines
(Jakarta-Addis Ababa = ET 629
Addis ababa - johanesburg = ET 809)

26 tahun aku hidup sama sekali belum pernah ngerasain yang namanya naik pesawat, sampai suatu hari aku harus pergi ke afrika selatan. Dan aku itu mabuk kendaraan, naik mobil pusing + muntah, naik kereta juga sama, naik bus apalagi..😤😤, ...

Dari Klaten aku naik kereta ke stasiun pasar senen, lalu naik taxi biasa ke hotel dekat bandara, namanya Bale Ocasa, aku baru tau kalau antar jemput ke bandaranya gratis dihotel itu, Alhamdulilah 😂😂😂


Karna Jam 1 siang aku udah harus check out ya akhirnya mau nggak mau berangkat ke bandara nya pake kendaraan hotel  yang paling deket dari jam 1,
Aku sama sekali nggak tau terminal berapa pas ditanya sama driver nya, dan drivernya telpon ke hotel untuk memastikan. 

Pesawat nya jam 8.40 malem dan aku udah disana sejak jam 3, 😂

Check in, boarding, trus cek visa + tiket balik ke indonesia oleh petugas immigrasi (aku nggak tau apa namanya) trus nunggu lagi, setelah selang berapa waktu lalu kami disuruh naik bus 🚌 dan dibawa ke dekat pesawat, 

Aku udah ketakutan aja waktu itu, mana di dalem bus aku udah mual lagi, "tinggal nunggu waktu untuk muntah aja ni", kataku didalam hati,

Setelah naik subhanallah, mulut udah nggak enak, pengen muntah aja

Aku merem aja waktu itu atur posisi buat tidur, dan tau nggak???ini nggak seperti yang aku bayangin, mungkin karna aku merem ya.. nggak tau juga...

Aku baru tau ternyata naik pesawat itu jauh lebih enak dari pada naik kereta, dipesawat sama sekali nggak ada bau pengap yang menyebabkan mual, atau bau terlalu wangi, bener2 biasa aja rasanya.. pas take off dan landing juga enak, aku sama sekali enggak mual, karna mungkin aku tidur terus,


Penerbanganku kemarin dari jakarta ke bangkok, sekitar 3 jam an lebih  berhenti di bangkok 1 jam dan dari bangkok ke addis ababa itu yang bikin pegel, udah tidur berjam-jam nggak nyampe-nyampe.. Aku tidur terus selama di pasawat, aku bangun kalau ada pramugari yang bangunin aku untuk makan.

Tapi setelah makan aku pusing lagi, akhirnya tidur lagi 😂😂

Pada dasarnya yang mau aku katakan adalah jangan khawatir kalau kamu harus naik pesawat, naik pesawat itu enak kok, bahkan kereta aja kalah, nggak perlu khawatir, OK?


Terimakasih udah mampir ke blog ku 😊😊😊




Comments

Popular posts from this blog

Pengalaman kerja satu tahun jadi PTT di BPJS Kesehatan

Pengalaman kerja di PT Pilar Prima Nusantara ( J&T Express ) sebagai staf Network

Pelajaran dari Pelajaran berharga dari meme "Hanya karna kamu benar bukan berarti aku salah, kamu hanya belum pernah hidup diposisiku)